Berita Detail

blog

Upacara Pengibaran Bendera 17 April 2018

Sebagaimana telah rutin dilaksanakan setiap bulan, Kecamatan Babakan Madang melaksanakan upacara Pengibaran Bendera Kebangsaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada Hari Senin tanggal 18 April 2016 bertempat di halaman Kantor Kecamatan Babakan Madang. Upacara diikuti oleh unsur pegawai UPT dilingkungan Kecamatan Babakan Madang, para Kepala Desa, Kepala Sekolah, Sekretaris Desa dan pegawai Kecamatan Babakan Madang dan dipimpin langsung oleh Camat Babakan Madang yang bertindak sebagai inspektur upacara.

Pada kesempatan ini, inspektur upacara membacakan sambutan Bupati Bogor yang menyampaikan ucapan Selamat Hari Kartini bagi perempuan di seluruh Kabupaten Bogor. Bupati Bogor berpesan kepada seluruh perempuan di Kabupaten Bogor dalam sambutannya agar terus berjuang meningkatkan kualitas sebagai perempuan terdidik yang cerdas, mandiri dan bermanfaat bagi sesama sehingga dengan sendirinya penghargaan dan rasa hormat masyarakat terhadap kaum perempuan akan semakin meningkat.

Selanjutnya, Bupati Bogor menyampaikan bahwa Kabupaten Bogor akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Jawa Barat di Stadion Pakansari dan venue lainnya pada tanggal 23 - 27 Mei 2016 mendatang. Untuk itu, beliau mengajak untuk bersama-sama mensukseskan event ini untuk mendukung peningkatan prestasi olahraga pelajar Jawa Barat umumnya dan Kabupaten Bogor khususnya.

Mengakhiri sambutannya, Bupati Bogor juga menyampaikan bahwa akan dilaksanakan peringatan Hari Jadi Bogor ke-534 tahun 2016 yang akan datang serta mengajak untuk mempersiapkan dengan sebaik-baiknya pelaksanaan rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan, mengingat Hari Jadi Bogor bukan hanya milik Pemerintah Daerah akan tetapi milik seluruh warga masyarakat Kabupaten Bogor. Inilah yang menyemangati motto "BOGOR KABUPATENKU", Kabupaten Bogor milik kita bersama, Kabupaten Bogor tanggungjawab kita bersama, Kabupaten Bogor harus kita urus bersama-sama. 

 

Bagikan :