Berita Detail

blog

Liga Desa Nusantara Regional Bogor

Kementerian Desa dan Pengembangan Daerah Tertinggal Republik Indonesia mulai Tahun 2017 menggelar kejuaraan sepakbola Liga Desa Nusantara yang dibagi berdasarkan regional di setiap kabupaten/kota. Untuk Regional Bogor dilaksanakan di Kecamatan Leuwisadeng dan mengambil lapangan di Desa Kalong I dan Sadeng Kolot. Kegiatan ini diikuti oleh 16 tim desa yang diambil secara oleh mewakili wilayah timur, tengah dan barat Kabupaten Bogor.

Kecamatan Babakan Madang diwakili oleh Desa Cijayanti yang mengirimkan tim-nya bermain di Grup A bersama Desa Bantarjati Kecamatan Klapanunggal, Malasari Kecamatan Nanggung dan Desa Leuwimekar Kecamatan Leuwiliang. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini silaturahmi antardesa di Kabupaten Bogor dapat lebih meningkat.

Bagikan :